Pemberian Abdominal Stretching Exercise Terhadap Nyeri Disminore Pada Remaja

Authors

  • Nurul Devi Ardiani STIKes Kusuma Husada Surakarta
  • Fakhrudin Nasrul Sani STIKes Kusuma Husada Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.48144/jiks.v13i1.223

Abstract

Abstrak. Dismenorea atau nyeri menstruasi di hari pertama sering dialami oleh wanita. Nyeri disminorea juga dapat berlangsung sebelum sampai beberapa hari selama menstruasi. Dismenorea yang dirasakan oleh remaja sangat berdampak jika tidak ditangani, hal ini dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Penanganan dismenorea pada remaja diperlukan untuk mencegah dampak negatif yang dapat timbul secara berkepanjangan. Penatalaksanaan nyeri disminorea secara nonfarmakologi salah satunya adalah pemberian Abdominal Stretching Exercise. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas pemberian Abdominal Stretching Exercise pada remaja dengan nyeri disminorea di SMPIT Nur Hidayah Surakarta.Jenis Penelitian ini adalah kuantitatif menggunakan desain Quasi Eksperimental dengan pre-post test without control. Sampel penelitian sebanyak 30 siswi SMPIT Nur Hidayah Surakarta. Uji normalitas data dilakukan dengan menggunakan Shapiro Wilk dengan hasil distribusi data tidak normal sehingga analisa data dilakukan dengan menggunakan uji Wilcoxon. Abdominal stretching exercise efektif menurunkan nyeri disminore pada siswi di SMPIT Nur Hidayah Surakarta. Abdominal stretching exercise efektif menurunkan nyeri disminore pada siswi di SMPIT Nur Hidayah Surakarta. Hasil uji statistik dilakukan sebelum dan sesudah tindakan Abdominal Stretching Exercise pada siswi dengan nyeri disminorea. Analisa data dengan menggunakan Uji Wilcoxon diperolah nilai sig 0,00 yang berarti nilai p< 0,05, dapat disimpulkan terdapat pengaruh Abdominal Stretching Exercise terhadap nyeri disminorea di SMPIT Nur Hidayah Surakarta

 

Kata kunci: Abdominal Stretching Exercise, Nyeri Disminore, remaja


Provision of Abdominal Stretching Exercise Against Disminore Pain in Adolescents

 

Abstract. Dysmenorrhoea or menstrual pain is often experienced by women. It’s pain arising from menstruation before or during menstruation, its occurring on the first day to several days during menstruation. Dysmenorrhoea felt by adolescents is very impactful if not treated because it causes disruption of daily activities. Dysmenorrhoea in adolescents must be treated with appropriate measures to avoid from negative impacts that will arise prolonged. One of the non-pharmacological management of dysmenorrhoea pain is Abdominal Stretching Exercise. The present study aimed to determine the effectiveness of Abdominal Stretching Exercise in adolescents with dysmenorrhea pain at Nur Hidayah Surakarta Junior High School. This was a quantitative study using a Quasi Experimental design with pre-post test without control. The research involved 30 respondents of students of Nur Hidayah Surakarta Junior High School. Normality test were analyzed using Shapiro Wilk with result abnormal data distribution than data were analyzed using Wilcoxon test. The results of analysis abdominal stretching exercise was effective in reducing dysmenorrhea pain in female students at Nur Hidayah Surakarta Junior High School. Statistical test carried out before and after Abdominal Stretching Exercise on female students with disminorea pain. The data were analyzed using Wilcoxon test found a sig score of 0.00 results, and showed a p value of <0.05 so that it was concluded that Abdominal Stretching Exercise had an influence on dysmenorrhea pain in Nur Hidayah Surakarta Junior High School

Keyword: Abdominal Stretching Exercise, dysmenorrheal pain, teenager

Downloads

Published

2020-04-02