Pengaruh Edukasi Diet DM terhadap Perilaku Diet DM Pada Klien DM Tipe II

Authors

  • Wiwiek Natalya Program Studi Sarjana Keperawatan dan pendidikan Profesi Ners, Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
  • Sigit Prasojo Program Studi Sarjana Keperawatan dan pendidikan Profesi Ners, Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
  • Dewi Rahmawati Program Studi Sarjana Keperawatan dan pendidikan Profesi Ners, Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan

DOI:

https://doi.org/10.48144/jiks.v14i2.1610

Keywords:

DM, behavior, education, DM diet

Abstract

 Abstrak. Diabetes mellitus (DM) merupakan sekumpulan gangguan metabolik akibat kerusakan sekresi, kerja insulin maupun keduanya dengan gejala peningkatan kadar glukosa darah (hiperglikemia). Pola makan berupa asupan makanan tinggi energi dan tinggi lemak tanpa disertai dengan aktifitas fisik yang teratur akan mengubah keseimbangan energi. Asupan energi yang berlebihan akan meningkatkan resistensi insulin. Komplikasi penyakit DM berawal dari tidak terkontrolnya kadar gula darah. Desain penelitian ini pra-eksperimen (pra-experimental design) dengan pendekatan menggunakan teknik one grup pre test and post test design. Populasi dalam peneltian ini adalah semua pasien Diabetes Mellitus tipe II di wilayah kerja Puskesmas Wonopringgo Kabupaten Pekalongan. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling dengan purposive samplingyang. Jumlah sampel 20 responden. Instrument yang digunakan dalam penelitian meliputi : lembar observasi mengenai perilaku diet, kuesioner, tabel indeks masa tubuh (IMT), timbangan pijak untuk mengukur berat badan, stature meter untuk mengukur tinggi badan. Uji validitas penelitian menggunakan uji korelasi person product moment, dengan df = (n-20) dan tingkat kemaknaan 5%, pertanyaan dinyatakan valid dengan r hitung antara 0,716 – 0,943> r tabel (0,444). Uji reliabilitas menggunakan cronbach alpha dengan hasil 15 pertanyaan adalah (0,961) > r tabel (0,444).Uji hipotesis menggunakan uji wilcoxon rank test. Asymp.sig. (2.tailed) 0,0001. Kesimpulan ada pengaruh edukasi diet sesuai kalori terhadap perilaku diet pada pasien diabetes mellitus tipe II

 

Kata kunci: DM; perilaku; edukasi; diet DM

 

The Effect of DM Diet Education on DM Diet Behavior in Type II DM Clients

 

Abstract. Diabetes mellitus (DM) is a group of metabolic disorders resulting from impaired insulin secretion, action or both with symptoms of increased blood glucose levels (hyperglycemia). A diet consisting of consuming foods high in energy and high in fat without being accompanied by regular physical activity will change the energy balance. Excessive energy intake will increase insulin resistance. Complications of DM disease start from uncontrolled blood sugar levels. This research design is pre-experimental (pre-experimental design) with an approach using the one group pre test and post test design technique. The population in this research were all Type II Diabetes Mellitus patients in the work area of the Wonopringgo Community Health Center, Pekalongan Regency. The sampling technique in this research uses a non-probability sampling technique with purposive sampling. The total sample is 20 respondents. Instruments used in the research include: observation sheets regarding dietary behavior, questionnaires, body mass index (BMI) tables, step scales to measure body weight, stature meters to measure body height. Test the validity of the research using the person product moment correlation test, with df = (n-20) and a significance level of 5%, the question was declared valid with a calculated r between 0.716 – 0.943> r table (0.444). The reliability test uses Cronbach alpha with the results of 15 questions being (0.961) > r table (0.444). Hypothesis testing uses the Wilcoxon rank test. Asymp. sig. (2.tailed) 0.0001. The conclusion is that there is an influence of calorie-appropriate diet education on dietary behavior in type II diabetes mellitus patients

Downloads

Published

2021-10-29