Pelatihan Pembuatan Produk Ekonomi Kreatif Kriya Tekstil dengan Teknik Shibori bagi Ibu-Ibu PKK Desa Tunjungsari, Kecamatan Siwalan, Kabupaten Pekalongan
DOI:
https://doi.org/10.48144/jpm.vi.1562Keywords:
Pelatihan, Ekonomi Kreatif, Tote Bag, Teknik Shibori, Ibu-Ibu PKK,, Kearifan LokalAbstract
Pengembangan ekonomi kreatif menjadi salah satu pilar perekonomian nasional yang potensial. Salah satu produk unggulan pada subsektor ekonomi kreatif di Indonesia adalah kriya, khususnya kriya tekstil. Produk kreatif kriya tekstil yang saat ini sedang diminati masyarakat, serta memiliki nilai jual dan estetika tinggi adalah teknik celup ikat Shibori. Sasaran kegiatan pengabdian masyarakat adalah Ibu-ibu PKK Rt 15 dan 16 Desa Tunjugsari. Metode pelatihan melibatkan pemberian penjelasan teori, demonstrasi teknik shibori, serta praktek langsung oleh peserta. Pelatihan Pembuatan Produk Ekonomi Kreatif Tote Bag dengan Teknik Shibori bagi Ibu-Ibu PKK Desa Tunjungsari, Kecamatan Siwalan, Kabupaten Pekalongan merupakan suatu upaya untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kreativitas ibu-ibu PKK dalam menciptakan tote bag yang unik dengan menerapkan teknik shibori.