RANCANG BANGUN TRAINER MEDIA PEMBELAJARAN ARDUINO UNO DI SMK DWIJA PARAJA PEKALONGAN
Keywords:
Arduino Uno, TrainerAbstract
Trainer Arduino adalah perangkat yang digunakan untuk pembelajaran dalam bidang alat pengendali khususnya menggunakan Arduino Uno yaitu alat kendali yang dipakai dalam industri. Dengan menggunakan media trainer ini maka siswa maupun mahasiswa akan dengan mudah memahami sistem pengendalian menggunakan Arduino. Dalam pengembangan penelitian ini media Trainer ini menggunakan tipe Arduino Uno yang memiliki 14 pin digital (6 pin dapat digunakan sebagai output PWM), 6 input analog, sebuah 16 MHz osilato kristal, sebuah koneksi USB. komponen-komponen pendukung tambahan lainya seperti MCB 1 Fasa berguna untuk pengaman Trainer, Catu daya VDC untuk menghidupkan komponen Dc, 1 Servo Dc, 12 lampu VDC. 2 Lampu VAC, 3 Relay. 1 Sensor Hall Magnetic yang berfungsi sebagai saklar yang akan bekerja ketika mendeteksi adanya logam magnet. 1 Sensor Photo Resistor yang berfungsi sebagai saklar yang akan bekerja ketika mendeteksi adanya gerakan yang mendekan. Dan 1 Sensor Flame yang berfungsi sebagai saklar yang akan bekerja ketika mendeteksi adanya api didekatnya.
 
						 
							